Bingung Setelah Membeli Domain dan Hosting?

DateApr 20, 2015

langkah setelah pembelian nama domain dan hosting

Selamat hari Senin siang, sobat semua.  🙂

Banyaknya pertanyaan masuk ketika klien sudah membeli nama domain dan web hosting tentang bagaimana cara atau langkah apa yang harus dilakukan setelah membeli nama domain dan web hosting?

Kebingunan itu sangat beralasan, apalagi jika hal itu merupakan pengalaman yang pertama kali Anda peroleh. Mungkin juga, pertanyaan atau rasa bingung tersebut bisa saja mewakili pertanyaan Anda semua sebagai pembaca artikel yang mampir ke website ini.

Oleh karena itu, Satelitweb akan berbagi artikel tentang langkah yang dilakukan setelah pembelian nama domain dan web hosting Anda aktif, dan semoga ini menjadi manfaat untuk siapa saja yang menyimaknya.

Anda membeli nama domain dan web hosting sendiri karena mungkin sebelumnya pernah menggunakan hosting gratisan seperti di Blogspot, WordPress, tetapi yang terjadi adalah timbul rasa kurang puas, karena selalu ada sponsor atau ekstensi nama penyedia hostingan tersebut, misalnya namaanda.blogspot.com atau namaanda.wordpress.com begitu seterusnya.

Dengan menggunakan self hosting, tentu nantinya tidak ada lagi embel-embel di belakangnya, Anda benar-benar memiliki website secara penuh dengan kesan profesional.

Contoh kakus yang ingin Satelitweb kali ini kemukakan adalah misalnya Anda sudah kepalang nyaman dengan menggunakan platform WordPress untuk website Anda, sayangnya ada namawebsite..wordpress.com. Nah, dengan menggunakan hosting sendiri maka nantinya website Anda akan langsung beralamat : websiteanda.com.

Berikut ini langkah-langkah setelah Anda membeli nama domain dan web hosting :

1. Selalu Cek Inbox Email Anda

Setelah Anda membeli nama domain dan web hosting di mana pun provider hostingnya, tentu saja website Anda tidak akan bisa langsung diakses, andai kata bisa, yang tampil hanya informasi standar bawaan penyedia hosting tersebut.

Oleh karena itu, Anda harus membuat websitenya sendiri. Berbeda jika Anda ada dana lebih, Anda bisa menggunakan layanan jasa pembuatan website, dan nantinya segala hal teknis semacam ini tidak akan Anda hadapi, Anda hanya terima beres website siap pakai sesuai keinginan Anda.

Tetapi karena waktu Anda luang, Anda ingin membuatnya sendiri, itung-itung menghemat dan belajar juga, maka langkah selanjutnya setelah pemesanan nama domain dan web hosting dan melakukan pembayaran adalah rutin mengecek email Anda.

Biasanya setelah nama domain dan web hosting yang Anda pesan aktif, penyedia layanan akan menginformasikan detail data-data terkait nama domain dan web hosting yang Anda pesan seperti username dan password member area, FTP, cPanel Hosting, dan data yang dibutuhkan lainnya.

2. Masuk (Login) ke Member Area

Di member area / cilent area penyedia layanan Anda, di sana Anda dapat mengelola setiap pemesanan Anda (nama domain dan web hosting) di sana juga Anda dapat mengecek dan melakukan pengaturan ulang terhadap Domain Nameserver, apakah sudah terhubung dengan alamat ip server tujuan Anda.

3. Masuk (Login) ke cPanel Anda

cPanel adalah software untuk mengelola server hosting Anda dengan interface yang mudah digunakan hanya dari browser internet Anda. Di sana, nanti Anda bisa melakukan hal-hal yang berkaitan dengan pembuatan website Anda, pengelolaan yang berkaitan dengan server hosting Anda ada di cPanel, misalnya menginstal script website Anda. Atau jika berlangganan di Satelitweb maka sudah terdapat terdapat Softaculous yang mana Anda dapat menginstal website WordPress Anda dengan mudah hanya dengan beberapa kali klik saja.

4. Instal Script WordPress Self hosting.

Silakan klik Cara Memuat Website WordPress dengan Nama Domain Anda Sendiri

Apabila Anda ingin mengganti-ganti tampiilan website Anda, silakan juga klik link di bawah untuk mengetahui caranya :

Cara Merubah Template Website WordPress Anda

5. Dan setelah itu, website Anda pun kini sudah bisa online. Selamat! 🙂 

Tentu saja, dengan berlangganan web hosting di Satelitweb, Anda bisa membuat website dengan mudah sesuai dengan keinginan Anda, karena tidak hanya tersedia script Wordpress, tetapi juga terdapat script CMS populer dunia seperti Joomla, Prestashop, OpenCart untuk toko online, WHMCS, Magento, Drupal, dan masih banyak ratusan script CMS siap pasang dengan mudah melalui Softaculous di Satelitweb.

Jika dalam proses tersebut Anda menemukan kebingungan atau kendala, silakan Anda menghubungi penyedia layanan yang Anda gunakan, mereka tentu saja akan membantu memecahkan masalah Anda.

Demikian informasi singkat khusus pemula ini disampaikan, semoga Anda tidak lagi bingung apa yang harus dilakukan setelah Anda membeli nama domain dan web hosting sendiri.

Terima kasih, semoga menjadi manfaat. 🙂

 

admin

Penulis di Satelitweb.com

(021) 29433280 | 08122222612

Butuh bantuan? Jangan ragu untuk menghubungi Satelitweb

Company

Kerjasama

web hosting murah

PT Satelit Digital Media

Ruko Edelweiss No. 73, Taman Royal 3, Poris Plawad, Cipondoh, Tangerang, 15141

Telp:
(021) 29433280 |
WA: 08122222612 | 081222011184

email:
[email protected]